Blog yang berisi Peraturan Hukum di Indonesia

Tampilkan postingan dengan label Audit. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Audit. Tampilkan semua postingan

Prosedural Audit Persediaan

I.   Sebelum pemeriksaan dimulai, minta :
  • Bukti-Bukti Penerimaan dan Pengeluaran Barang Per tanggal audit.
    1. Cek Angka-angka dan tandai yang tertera di bukti-bukti penerimaan dan pengeluaran barang.
    2. Paraf semua Bukti-Bukti Penerimaan dan Pengeluaran Barang dan beri no.urut.
    3. Foto copy semua Bukti-Bukti Penerimaan dan Pengeluaran Barang
  • Semua Kartu Persediaan Gudang
    1. KPG Baik
    2. KPG Rusak
    3. KPG Sample/Bonus
  • Kunci ruang gudang.
    1. Kunci semua gudang yang belum diperiksa
    2. Pegang kunci gudang tersebut
II.  Hitung dan catat semua fisik barang (disaksikan petugas gudang)
  • Barang baik
  • Barang rusak
  • Barang sample/Bonus
III. Hasil perhitungan dicocokkan dan mintakan tanda tangan penanggung jawab gudang.
IV. Buat Berita Acara Pemeriksaan persediaan :
  • Buat rekap Bukti Penerimaan dan Pengeluaran Barang pertanggal pemeriksaan
  • Konfirmasi dan periksa keabsahan atas data-data yang gantung
    1. Titipan barang dari pelanggan
    2. Pinjaman barang oleh supplier
    3. Pengiriman Barang ke Kantor Pusat/ Lainnya dll
  • Cocokkan KPG dengan Data Persediaan di System Software Accounting
V.  Periksa sisa saldo Bukti-Bukti Penerimaan dan Pengeluaran Barang per audit dengan fisik pada sore harinya.
  • Cocokkan Angka Nominal di Bukti-Bukti Penerimaan dan Pengeluaran Barang dengan bukti penerimaan dan Penjualan Barang
  • Cocokkan dengan setoran hasil penjualan disore harinya
VI.  Lakukan tarik mundur saldo Persediaan di System Accounting
  • Penjualan di sistem accounting dengan Laporan harian/bulanan
  • Pembelian dengan Laporan Penerimaan Barang (bukti internal) dan surat jalan (bukti eksternal)
  • Transfer Barang baik Menerima maupun Mengeluarkan
  • Retur ke supplier dengan buktinya
  • Retur penjualan dengan nota retur
VII. Atas hasil audit lakukan Koreksi atas Persediaan
  • Selisih kurang
  • Selisih lebih
  • Foto copy untuk lampiran
VIII. Analisa Retur Barang
  • Bandingkan retur dengan penjualan
  • Buat laporan analisa Retur
IX.   Monitor tindak lanjut atas hasil Audit sebelumnya
X.   Jika ada hal yang belum clear, masukkan dalam Pending Matters dan buat deadlinenya.